Home » » Membuat Obat Batuk Herbal

Membuat Obat Batuk Herbal

Written By Unknown on Thursday, November 28, 2013 | 3:00 AM

Batuk bukanlah suatu penyakit, melainkan mekanisme pertahanan tubuh di saluran pernapasan dan merupakan gejala suatu penyakit atau reaksi tubuh terhadap iritasi di tenggorokan karena adanya lendir, makanan, debu, asap dan sebagainya. Batuk terjadi karena rangsangan tertentu, misalnya debu di reseptor batuk (hidung, saluran pernapasan, bahkan telinga). Kemudian reseptor akan mengalirkan lewat syaraf ke pusat batuk yang berada di otak. Di sini akan memberi sinyal kepada otot-otot tubuh untuk mengeluarkan benda asing tadi, hingga terjadilah batuk.

Ada beberapa macam penyebab batuk, antara lain :
  1. Umumnya disebabkan oleh infeksi di saluran pernapasan bagian atas yang merupakan gejala flu.
  2. Infeksi saluran pernapasan bagian atas (ISPA).
  3. Alergi
  4. Asma atau tuberculosis
  5. Benda asing yang masuk kedalam saluran napas
  6. Tersedak akibat minum susu
  7. Menghirup asap rokok dari orang sekitar
  8. Batuk Psikogenik. Batuk ini banyak diakibatkan karena masalah emosi dan psikologis.

Kali ini penulis akan berbagi informasi mengenai bagaimana mengobati batuk dengan obat herbal buatan rumahan. Karena mungkin beberapa orang tidak menyukai obat kimia yang kadang memiliki efek samping seperti mengantuk atau sebagainya. Dengan alasan tersebut penulis memberikan alternatif untuk menyembuhkan batuk tanpa harus mengkonsumsi obat-obatan kimia.

Pengobatan Herbal :

Pertama anda harus menyediakan bahan-bahan yang sederhana dan tentunya mudah untuk diperoleh, yaitu segelas air dan 5 gram serai/sereh. Cuci serai hingga bersih terlebih dahulu. Masukan segelas air dan serai kedalam panci lalu masak selama 15 menit. Lalu minumlah air rebusan serai tersebut dua kali sekali masing-masing setengah gelas pada pagi dan sore hari.

Alternatif :

Bagi anda yang tidak menyukai serai anda dapat membuat obat herbal lain. Siapkan jeruk nipis, garam, segelas air, dan kecap manis. Peras jeruk nipis dan masukkan semua bahan kedalam gelas yang berisikan air lalu aduk. Minumlah minuman tersebut dua kali sehari pagi saat anda bangun dan malam hari menjelang anda tidur.

Bila batuk tidak sembuh dalam kurun waktu 14 hari, atau batuk berlanjut dan berulang 3 kali dalam 3 bulan. Harap kunjungi dokter karena batuk tersebut telah dikategorikan batuk kronis dan harus menjalani pengobatan oleh dokter.

Sekian informasi yang dapat disampaikan oleh penulis. Jika ada kesalahan mohon dimaafkan. Terima Kasih atas perhatiannya.

0 comments:

Post a Comment