Home » » Mengobati Flu Secara Alami

Mengobati Flu Secara Alami

Written By Unknown on Friday, November 29, 2013 | 3:02 PM

Influenza, yang lebih dikenal dengan sebutan flu, merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus RNA dari famili Orthomyxoviridae (virus influenza), yang menyerang unggas dan mamalia, termasuk manusia. Gejala yang paling umum dari penyakit ini adalah menggigil, demam, nyeri tenggorok, nyeri otot, nyeri kepala berat, batuk, kelemahan, dan rasa tidak nyaman secara umum. (Wikipedia)

Gejala

Gejala influenza dapat dimulai dengan cepat, satu sampai dua hari setelah infeksi. Biasanya gejala pertama adalah menggigil atau perasaan dingin, namun demam juga sering terjadi pada awal infeksi, dengan temperatur tubuh berkisar 38-39 °C (kurang lebih 100-103 °F). Banyak orang merasa begitu sakit sehingga mereka tidak dapat bangun dari tempati tidur selama beberapa hari, dengan rasa sakit dan nyeri sekujur tubuh, yang terasa lebih berat pada daerah punggung dan kaki. 

Gejala influenza dapat meliputi:
  1. Demam dan perasaan dingin yang ekstrem (menggigil, gemetar)
  2. Batuk
  3. Hidung tersumbat
  4. Nyeri tubuh, terutama sendi dan tenggorok
  5. Kelelahan
  6. Nyeri kepala
  7. Iritasi mata, mata berair
  8. Mata merah, kulit merah (terutama wajah), serta kemerahan pada mulut, tenggorok, dan hidung
  9. Ruam petechiae
  10. Pada anak, gejala gastrointestinal seperti diare dan nyeri abdomen,
Mekanisme Penularan

Virus masuk ke dalam tubuh makhluk hidup kemudian menggunakannya sebagai tempat untuk berkembang biak. Virus ditularkan ke orang lain melalui butiran cairan dari air liur atau lendir yang dikeluarkan saat seseorang batuk, bersin, atau berbicara. Virus segera menyebar bersamaan dengan cairan yang dikeluarkan. Udara menjadi media penyebaran virus dan jika Anda menghirup udara tersebut dengan kondisi tubuh yang tidak fit dapat membuat Anda terjangkit flu. Itulah sebabnya penyebaran flu sangat mudah.

Cara lain virus flu menyebar adalah saat seorang penderita flu yang memegang hidung atau mulutnya membuat virus flu berpindah ke tangannya. Ketika orang tersebut memegang gagang pintu, virus berpindah, dan jika Anda memegang gagang pintu, virus tadi berpindah ke tangan Anda. Selanjutnya, baik sengaja atau tidak sengaja, Anda mungkin memegang mulut atau hidung, akibatnya virus masuk ke dalam tubuh Anda dan dapat menyebabkan Anda mengalami flu.

Cara Mengobati
  1. Perbanyak istirahat dan jangan melakukan aktivitas yang bisa dibilang ringan seperti menonton televisi dan sebagainya. Usahakan untuk tidur sepanjang hari tanpa melakukan aktivitas. Karena istirahat akan membantu tubuh anda melawan virus flu yang ada dalam tubuh anda.
  2. Minumlah air putih hangat. Air hangat dapat membantu melegakan tenggorokan dan rongga hidung anda. Air hangat juga membantu anda agar tidak terkena dehidrasi selama anda sakit.
  3. Olesi bagian bawah hidung anda dengan minyak kayu putih. Minyak kayu putih membantu melegakan pernafasan anda.
  4. Buatlah minuman hangat dengan 1/2 sendok madu dan 1/4 sendok bubuk kayu manis lalu minumlah 1x sehari menjelang waktu tidur anda. Minuman ini dipercaya dapat membantu anda agar cepat sembuh dari penyakit flu dalam waktu 3 hari.

Mencegah Penyakit Flu

Jika ada semboyan yang mengatakan lebih baik mencegah daripada mengobati, itu merupakan kalimat yang tepat bagi kita semua. Bagi anda yang sering mengalami flu, maka anda wajib untuk rajin olahraga, dengan tujuan menjaga stamina dan daya tahan tubuh anda agar tetap prima. Namun ada baiknya jika hal ini juga dilakukan oleh anda yang jarang mengalami flu. Nah, untuk membantu agar anda tetap memiliki stamina dan daya tahan tubuh prima miinumlah multivitamin harian seperti Vitamin C dan mengandung Zink. Jika anda tidak menghendadi hal tersebut maka anda disarankan minum air putih demi mencukupi kebutuhan cairan di dalam tubuh anda. Atau anda dapat meminum air putih ditambah dengan perasan jeruk lemon demi mencukupi vitamin C harian di dalam tubuh anda. Biasakan cuci tangan setelah berktivitas baik di dalam maupun luar ruangan atau setelah naik kendaraan umum seperti bus dan sebagainya. Dan jangan lupa untuk cukup istirahat sebelum anda merasa kelelahan.

Sekian informasi yang dapat disampaikan oleh penulis. Semoga informasi yang disampaikan dapat bermanfaat. Jika ada kesalahan mohon dimaafkan. Terima Kasih atas perhatiannya.

0 comments:

Post a Comment